Resep Kue Sentiling

Bahan

  • Singkong ½kg, parut
  • Gula pasir200 gr
  • Garam dapur ½ sdt
  • Vanilli bubuk½ sdt
  • Daun pandan5 helai, sobek
  • Pewarna makanan (merah, kuning, hijau) secukupnya
  • Kelapa parut½butir, untuk pelapis
  • Garam dapur ¼ sdt, untuk pelapis

Cara Membuat



  • Setelah singkong selesai diparut halus, kemudian campurkan parutan singkong dengan gula pasir, garam dapur serta vanili bubuk lalu aduk merata.
  • Setelah itu, pisahkan campuran parutan singkong menjadi tiga bagian. Lalu campurkan masing-masingnya dengan pewarna makanan yang berbeda-beda (merah, kuning dan hijau).
  • Selanjutnya, buat semua adonan menjadi bentuk balok lalu kukus hingga matang selama 20 menit lamanya. Agar hasil pengukusan lebih maksimal, sebaiknya alasi terlebih dahulu tempat pengukusannya dengan lembaran daun pisang serta tambahan beberapa sobekan daun pandan.
  • Segera angkat jika kue sentiling sudah matang dan biarkan uap panasnya hilang hingga menjadi dingin.
  • Sebelum disajikan, buat terlebih dahulu pelengkap untuk sajian kue sentilingnya yaitu dengan mencampurkan parutan kelapa dengan garam lalu mengukusnya hingga matang.
  • Selain itu, siapkan juga beberapa buah tusukan sate lalu potong-potong kue sentiling yang sudah dingin tersebut dan tusukan pada tusukan sate yang telah disiapkan.
  • Sajikan kue sentiling bersama pelengkap taburan parutan kelapa kukus.



1 komentar


  1. bosan tidak tahu mesti mengerjakan apa ^^
    daripada begong saja, ayo segera bergabung dengan kami di
    FANSPOKER cara bermainnya gampang kok hanya dengan minimal deposit 10.000
    ayo tunggu apa lagi buruan daftar di agen kami ^^

    BalasHapus


EmoticonEmoticon