Bahan-Bahan :
- 4 buah pisang ambon, kupas
- 1 sdm mentega tawar
- 4 buah roti tawar
- 3 butir telur ayam
- 400 ml susu segar
- 75 gram gula pasir
- ½ sdt vanili bubuk
- ½ sdt kayumanis bubuk
Pelengkap/ Taburan
- 2 sdm kismis
- 2 sdm kacang almond
- 1 sdm gula pasir
Cara Membuat Puding Pisang :
- Lelehkan mentega tawar, kemudian masak pisang ambon hingga kedua sisi pisang berwarna kecoklatan.
- Potong roti tawar menjadi bentuk dadu, kemudian susun dalam pinggan tahan panas.
- Letakkan pisang ambon di atas roti tawar
- Kocok telur bersama gula, lalu tambahkan susu, vanili dan kayumanis. Kocok lagi hingga merata.
- Tuangkan campuran kocokan telur tersebut kedalam pinggan tahan panas yang telah disusun potongan roti tawar dan pisang ambon.
- Tambahkan pelengkap/ taburan diatasnya.
- Panggang dalam oven panas dengan suhu 180 derajat Celcius selama 45 menit.
- Sajikan dalam kondisi hangat.
- Untuk 6 porsi/orang